Sunday 25 January 2015

Pertempuran di Filipina Selatan, Sedikitnya 30 Tewas

Sedikitnya 30 orang tewas dalam pertempuran antara polisi dan gerilyawan Muslim di Filipina Selatan, di mana para gerilyawan telah menandatangani perjanjian damai yang ditunggu sejak lama dengan pemerintah tahun lalu.

Bentrokan terjadi hari Minggu (25/1/2015) ketika polisi berhadapan dengan para pejuang Front Pembebasan Islam Moro MILF. Pejabat-pejabat setempat mengatakan sebagian besar korban tewas justru polisi. 


Pertempuran mereda setelah tim monitor gencatan senjata melakukan campur tangan dan berupaya memisahkan kedua pihak, serta menenangkan situasi itu.

Pejabat-pejabat mengatakan polisi mencari tersangka teroris Zulkifli bin Hir tetapi tidak mengkoordinasikan langkah mereka dengan komite gencatan senjata di daerah itu.

Tahun lalu pemerintah Filipina dan MILF sepakat menandatangani perjanjian damai, mengakhiri pertempuran berdarah selama puluhan tahun. Sebagai imbalannya pemerintah Filipina memberi otonomi pada propinsi-propinsi di bagian selatan yang mayoritas dihuni warga Muslim.


Sumber : Kompas

No comments:

Post a Comment